DEWAN PENDIDIKAN JEMBER BERI 4 SARAN UNTUK SIAPKAN PTM HYBRID TINGKAT SD - SMP

DEWAN PENDIDIKAN JEMBER BERI 4 SARAN UNTUK SIAPKAN PTM HYBRID TINGKAT SD - SMP

DEWAN PENDIDIKAN JEMBER BERI 4 SARAN UNTUK SIAPKAN PTM HYBRID TINGKAT SD - SMP

Pembelajaran Tatap Muka (PTM) untuk pelajar SD dan SMP di Jember belum dilangsungkan hingga Senin (20/9/2021). Padahal, wacana uji coba PTM tingkat SD - SMP sempat digulirkan Bupati Jember, menyusul membaiknya penanganan pandemi menjadi level 1.

Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Jember, Dr. Hobri, mengingatkan uji coba PTM hybrid atau campuran daring – luring harus memperhatikan 4 hal. Mulai dari ketersediaan perangkat, seperti alat cuci tangan di sekolah. Serta memperpendek durasi di sekolah.

Selain itu menurut Hobri, PTM hybrid membutuhkan dukungan dari semua pihak, termasuk orang tua dalam menegakkan aturan prokes. Ia meminta orang tua tidak memaksakan anaknya berangkat ke sekolah, jika kondisinya sedang tidak fit atau bergejala. Guru pun perlu diperkuat dalam membuat Rencana Pembelajaran secara daring – luring yang berbeda dari sebelumnya.

Terkait Rencana Pembelajaran, Hobri mengusulkan agar pemerintah membantu guru dalam membuat pelatihan dan penyediaan modul otodidak di masa pandemi.(adp)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B