DINSOS JEMBER TARGETKAN PENYALURAN BANSOS TUNTAS PERTENGAHAN SEPTEMBER 2021

DINSOS JEMBER TARGETKAN PENYALURAN BANSOS TUNTAS PERTENGAHAN SEPTEMBER 2021

DINSOS JEMBER TARGETKAN PENYALURAN BANSOS TUNTAS PERTENGAHAN SEPTEMBER 2021

Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Jember dan bank penyalur terus mengebut penyaluran bantuan sosial (bansos). Pekerjaan rumah bagi Jember dalam penyaluran bansos itu sempat mendapatkan teguran keras dari Menteri Sosial. Dalam paparannya saat rapat di DPRD Jember, Kamis (2/9/2021), Plt Kepala Dinsos Jember, Widi Prasetyo, mengatakan pihaknya melakukan update dan evaluasi tiap 4 jam.

Widi merinci, berdasarkan data pada Selasa (31/8/2021), bank penyalur telah mendistribusikan sebanyak 1.848 Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Sedangkan sisa yang belum disalurkan sebanyak 1.080 KKS. Sementara untuk 1 September, jumlah KKS yang sudah disalurkan sebanyak 44 lembar, dan sisanya 1.036 KKS. Targetnya, bank penyalur dapat menuntaskan pendistribusian dengan batas waktu hingga 15 September 2021 sesuai dengan pedoman yang diberikan Kementerian Sosial RI.

Widi juga menyampaikan, total peserta Program Keluarga Harapan (PKH) per 2 September 2021, sebanyak 109.237 penerima manfaat. Jumlah yang tuntas terdistribusi pada tahap 2, sebanyak 107.201 KPM. Saat ini, pihaknya sedang memproses tahap ketiga.

Sementara sisa kartu yangg belum terdistribusi oleh bank penyalur untuk penerima manfaat Bantuan pangan Non Tunai (BPNT) sebanyak 15.519 lembar. Jumlah itu terdiri dari penerima manfaat yang mengalami migrasi dan perluasan. Pihaknya juga menargetkan penyaluran BPNT bisa tuntas 15 September 2021.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B