PERBANYAK LOKASI, KETUA SATGAS COVID-19 JEMBER MINTA WARGA ISOMAN PINDAH KE ISOTER

PERBANYAK LOKASI, KETUA SATGAS COVID-19 JEMBER MINTA WARGA ISOMAN PINDAH KE ISOTER

PERBANYAK LOKASI, KETUA SATGAS COVID-19 JEMBER MINTA WARGA ISOMAN PINDAH KE ISOTER

Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Jember menyiapkan personel untuk pemindahan warga yang melakukan isolasi mandiri (isoman) ke tempat isolasi terpusat (isoter). Hal ini dilakukan untuk mempercepat penanganan pandemi di Kabupaten Jember.

Bupati Jember yang sekaligus Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Jember, Hendy Siswanto, menilai isoter efektif memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Hal itu ia sampaikan pada peserta apel pasukan persiapan perpindahan warga isoman ke isoter Rabu (18/8/2021) pagi, di halaman Markas Kodim 0824 Jember.

Hendy menjelaskan, masyarakat yang terkonfirmasi positif dengan gejala ringana atau Orang Tanpa Gejala (OTG), dapat terpantau dengan baik oleh tenaga kesehatan saat berada di tempat isoter. Selain itu, pemindahan pasien ke isoter, bertujuan agat tidak menularkan virus di lingkungan sekitarnya. Mengingat penyebaran varian baru Covid-19 lebih cepat.

Menurut Hendy, pihaknya menyediakan isoter di beberapa lokasi yang tersebar di Kecamatan se-Kabupaten Jember. Ia menginstruksikan pada Camat dan Kepala Desa bersama Babinsa maupun Bhabinkamtibmas untuk aktif mengajak warga yang terpapar Covid-19, pindah ke isoter yang ada.

Saat ini, Pemerintah Kabupaten Jember menyediakan sekitar 686 tempat tidur yang tersebar di setiap Desa dan Kecamatan. Jumlah itu tidak termasuk tempat isoter di wilayah kota, yaitu Hotel Kebonagung dan Hotel Bandung Permai.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B