REPLIKA CORONA BERTEMA KEMERDEKAAN KREASI WARGA HIASI SALAH SATU PERUMAHAN DI SUMBERSARI

REPLIKA CORONA BERTEMA KEMERDEKAAN KREASI WARGA HIASI SALAH SATU PERUMAHAN DI SUMBERSARI

REPLIKA CORONA BERTEMA KEMERDEKAAN KREASI WARGA HIASI SALAH SATU PERUMAHAN DI SUMBERSARI

Masyarakat Indonesia untuk kedua kalinya harus merayakan peringatan kemerdekaan dalam suasana pandemi Covid-19. Di tahun ini, tidak ada lagi acara-acara perlombaan tradisional yang mengundang kerumunan. Namun, semarak kemerdekaan itu disiasati dengan sejumlah cara lain.

Seperti yang dilakukan oleh warga RT 02 RW 22 Klaster Bintaro, Perumahan Puri Bunga Nirwana, Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari. Agar suasana tetap meriah, mereka membuat patung virus corona berukuran jumbo. Replika virus corona itu disertai dengan sebuah suntikan dan busur panah serta masker dan bendera merah putih.

Menurut salah satu warga, Edy Slamet, replika itu tidak saja untuk menghidupkan semarak kemerdekaan di lingkungan tempat tinggal mereka. Tetapi juga berisi pesan dan ajakan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Atribut replika suntik dan masker itu mengandung makna bahwa wabah Covid-19 bisa diatasi dengan suntikan vaksin serta disiplin menggunakan masker.

Di sebelah replika, ada papan besar berisi pesan protokol kesehatan yang dirangkum dalam tagline 6M. Yaitu 5M dari pemerintah pusat berupa memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas. Lalu ditambah 1M lagi adalah Manuto, kata dalam bahasa jawa yang berarti taatlah terhadap imbauan yang ada.(adp)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B