ALISSA WAHID MEWAJIBKAN SELURUH PCNU MEMILIKI BADAN USAHA

ALISSA WAHID MEWAJIBKAN SELURUH PCNU MEMILIKI BADAN USAHA

ALISSA WAHID MEWAJIBKAN SELURUH PCNU MEMILIKI BADAN USAHA

Ketua Tanfidziyah PBNU Alissa Wahid menyampaikan, seluruh PCNU yang ada di Indonesia wajib memiliki badan usaha. Ini sejalan dengan upaya membangun kemandirian ekonomi NU menuju kebangkitan baru. Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri acara Pencanangan Gerakan Kemandirian Ekonomi NU di BUMNU Jember, Senin (6/2/23).

Alissa mencontohkan, seperti Badan Usaha Milik NU (BUMNU) yang didirikan di Jember. BUMNU Jember adalah badan usaha yang berbentuk grosir dan menjual bahan pokok penting (bapokting) serta produk-produk UMKM lokal Jember. BUMNU Jember sendiri didirikan dengan anggaran  sekitar Rp.15 milyar.

Alissa menjelaskan, badan usaha yang bisa dimiliki PCNU bentuknya bisa bermacam-macam. menyesuaikan dengan potensi tiap-tiap daerah. Tugas PBNU yang akan menyiapkan ekosistem yang mendukung pembangunan badan usaha NU tersebut.  Dalam waktu dekat, PBNU bekerjasama dengan Kementerian BUMN serta instansi lainnya akan mendirikan 250 BUMNU di seluruh wilayah Indonesia.

Alissa juga mengatakan, kedepannya setiap PCNU harus memiliki rumah sakit dan lembaga pendidikan. Menurutnya hal ini penting untuk membantu menekan kemiskinan warga Nadlilyin.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B