Bupati Jember, Hendy Siswanto menargetkan penerbangan rute Jember – Jakarta bisa beroperasi di Bandara Notohadinegoro Jember mulai tahun depan. Target itu bukan tanpa alasan, tapi karena pesawat merupakan moda transportasi yang efektif untuk memangkas waktu tempuh.
Menurut Hendy, jika rencana itu tidak segera digarap, maka investor kelas menengah ke atas tidak akan melirik Jember. Pertimbangan jarak tempuh yang jauh menuju Jember saat menggunakan perjalanan darat, membuat investor akan mundur. Padahal Komoditas di Jember memiliki nilai jual yang tinggi.
Hendy melanjutkan, untuk mencapai target tersebut, pihaknya akan menghidupkan terlebih dahulu rute pesawat Jember – Surabaya. Dengan jaminan bahwa penumpang Jember – Surabaya akan memenuhi standar 50% dari kapasitas maksimal pesawat. Mengingat apabila okupansi pesawat di bawah 50%, maskapai tidak bisa menutup biaya operasional.
Untuk mencapai hal tersebut, Hendy telah berkoordinasi dengan seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Nantinya seluruh OPD yang melakukan perjalanan dinas Ke Surabaya, harus menggunakan pesawat dari Jember. Upaya tersebut diambil sebagai garansi kepada maskapai yang akan beroperasi di Jember. Di samping menunjukkan pada masyarakat, bahwa pesawat di Jember selalu beroperasi secara reguler. Saat okupansi stabil, baru kemudian rute Jember – Jakarta bisa dibuka, diikuti dengan penambahan ruas run way pesawat di bandara Notohadinegoro.(don)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.