DEMO TUNTUT PENYELESAIAN SENGKETA TANAH, RATUSAN WARGA GELAR AKSI DEMO DI KANTOR BPN JEMBER

DEMO TUNTUT PENYELESAIAN SENGKETA TANAH, RATUSAN WARGA GELAR AKSI DEMO DI KANTOR BPN JEMBER

DEMO TUNTUT PENYELESAIAN SENGKETA TANAH, RATUSAN WARGA GELAR AKSI DEMO DI KANTOR BPN JEMBER

Rabu siang (7/6/23) sekitar 500 warga Desa Curahnongko, Kecamatan Tempurejo yang tergabung dalam kelompok Wadah Aspirasi Warga Petani (Wartani) mendatangi Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jember di Jl. KH Shiddiq, Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates, Jember.

Sekretaris Wartani Tukirin dalam orasinya mengatakan, aksi damai kali ini tidak melibatkan LSM atau warga desa lain selain warga Curahnongko dan Andongrejo.

Mereka menggelar aksi demo untuk menuntut penyelesaian perkara sengketa lahan seluas 332 hektar yang melibatkan sekitar 1.500 KK warga desa Curahnongko dengan PTPN XII yang sudah berlangsung selama puluhan tahun.

Tampak ratusan warga datang pukul 10.35 WIB menaiki sebelas truk dengan membawa beberapa bendera berlogo Wartani dan beberapa poster bertuliskan “percepat pelepasan tanah seluas 332 Curahnonjko tanpa ganti rugi”.

Untuk keamanan polisi memasang pagar kawat berduri di sepanjang depan kantor pertanahan. Sedangkan untuk mengantisipasi kemacetan, petugas kepolisian menutup jalur di simpang tiga arah dari Jalan Wahid Hasyim menuju kantor BPN di Jl. KH Shiddiq dan dari arah sebaliknya. Sebelum kantor BPN, kendaraan yang melintas diarahkan masuk ke Jalan Sunan Ampel untuk mencegah kemacetan.

Hanya kendaraan roda dua yang masih diperbolehkan melintas, sementara untuk kendaraan roda empat harus mengambil arah memutar. Bagi warga yang hendak melintas di Jl KH Shiddiq disarankan mengambil alternatif jalan lain agar tidak terganggu aksi demo yang diperkirakan berlangsung hingga sore hari.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B