DINILAI MENGGANGU, PKL PASAR SABTUAN JIKA DIRELOKASI HARUS KE TEMPAT REPRESENTATIF

DINILAI MENGGANGU, PKL PASAR SABTUAN JIKA DIRELOKASI HARUS KE TEMPAT  REPRESENTATIF

DINILAI MENGGANGU, PKL PASAR SABTUAN JIKA DIRELOKASI HARUS KE TEMPAT REPRESENTATIF

Keberadaan PKL (Pedagang Kaki Lima) di depan Pasar Sabtuan Tegalbesar cukup menyita perhatian. Pasalnya, lapak PKL sampai menutupi bahu jalan membuat arus lalu tersendat.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Satpol PP Pemkab Jember, Bambang Saputro, Senin (4/9/23) mengatakan, terkait dengan penertiban PKL di depan Pasar Sabtuan yang menempati trotoar dan bahu jalan bukan mutlak tupoksi dari Satpol PP saja. Namun melibatkan semua OPD dan pihak terkait.

Ia mengaku, selama ini sudah mengingatkan melalui patroli rutin yang dilakukan Satpol PP.

Ia menambahkan, apabila akan dilakukan relokasi maka harus ada tempat yg representatif untuk menampung para PKL tersebut.

Selanjutnya apabila ada laporan dari lembaga atau warga yang merasa dirugikan oleh keberadaan PKL, pihaknya akan berkoordinasi bersama OPD dan pihak terkait untuk melakukan penertiban secara humanis. (raf)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B