DISPERINDAG JEMBER CARI KONSEP UNTUK HIDUPKAN PASAR TEGALBOTO

DISPERINDAG JEMBER CARI KONSEP UNTUK HIDUPKAN PASAR TEGALBOTO

DISPERINDAG JEMBER CARI KONSEP UNTUK HIDUPKAN PASAR TEGALBOTO

Pasar Tegal Boto Kecamatan Sumbersari sampai Kamis (8/4/2021) belum berfungsi secara maksimal usai direhabilitasi dengan nilai anggaran miliaran rupiah. Menurut Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Jember, Widodo Julianto, sebelum direhabilitasi, ada beberapa pedagang yang berjualan di pasar Tegal Boto. Namun pasca di rehabilitasi, para pedagang tersebut tidak ada yang kembali membuka lapak, karena khawatir harga sewanya tinggi. Apalagi selama ini pasar tersebut sepi pengunjung.

Widodo pun sempat mengaku bingung mencari cara untuk menghidupkan kembali pasar Tegal Boto. Langkah yang dilakukan pihaknya dalam waktu dekat ini adalah membuat klasifikasi mengenai pedagang yang layak berjualan di pasar  Tegal boto. Baru kemudian mensosialisasikan kepada masyarakat agar mau belanja disana.

Lebih jauh Widodo menjelaskan, dirinya sudah melihat dan memperhitungkan kondisi pasar Tegal Boto. Pasar tersebut mampu menampung sekitar 50 pedagang, baik yang menggunakan lapak maupun menempati ruko.(nga)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B