HARGA CABAI RAWIT DI JEMBER TERJUN BEBAS

HARGA CABAI RAWIT DI JEMBER TERJUN BEBAS

HARGA CABAI RAWIT DI JEMBER TERJUN BEBAS

Harga cabai rawit di sejumlah pasar tradisional kabupaten Jember terpantau mengalami penurunan pada Senin (10/4/23). Hal ini seperti yang disampaikan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Jember, Bambang Saputro.

Ia menyampaikan, jika sebelum Ramadan lalu hingga memasuki awal Ramadan harga cabai rawit mencapai Rp 75.000/kg, saat ini harga cabai rawit hanya berkisar di harga Rp 34.000/kg. Penurunan harga ini disebabkan karena petani cabai memasuki masa panen raya.

Menurutnya, saat ini suplai yang masuk kepasar semakin banyak dan menyebabkan harga cabai rawit menjadi lebih murah.

Disamping itu, Bambang juga mengingatkan bahwa Pemkab Jember pada Bulan Desember 2022 lalu telah memberikan bantuan berupa bibit cabai merah dan cabai rawit kepada masyarakat Jember masing - masing sebanyak 150 ribu bibit. Dan pada Bulan Ramadan ini bibit cabai tersebut sudah bisa dipanen.(put)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B