HENDY SAMPAIKAN LKPJ PEMKAB JEMBER 2020: PENURUNAN AKI, AKB DAN STUNTING TAK SAMPAI 1 PERSEN

HENDY SAMPAIKAN LKPJ PEMKAB JEMBER 2020: PENURUNAN AKI, AKB DAN STUNTING TAK SAMPAI 1 PERSEN

HENDY SAMPAIKAN LKPJ PEMKAB JEMBER 2020: PENURUNAN AKI, AKB DAN STUNTING TAK SAMPAI 1 PERSEN

Pemerintah Kabupaten Jember, Rabu (14/4/2021) malam, melaporkan hasil Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) akhir tahun 2020. Meskipun masuk dalam masa jabatan Bupati periode sebelumnya, Faida, namun LKPJ tersebut tetap disampaikan langsung oleh Bupati Jember saat ini, Hendy Siswanto.

Hendy mengatakan, LKPJ merupakan kewajiban bagi Pemerintah Daerah untuk menyampaikan kinerjanya selama satu tahun. Hal ini tertuang dalam UU nomor 23 tahun 2014. Berdasarkan aturan tersebut, capaian kinerja dan segala kegiatan yang dilakukan selama setahun, dilaporkan dalam LKPJ. Sehingga, dirinya hanya melaporkan hasil kinerja Bupati sebelumnya saja.

Salah satu kinerja Pemkab Jember di tahun 2020 yang disampaikan Hendy, yakni Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Bayi (AKB) dan stunting yang progresnya tidak maksimal. Hal ini berdasarkan LKPJ yang mencatat bahwa penurunannya hanya satu orang saja atau tidak sampai 1 persen.

Selain itu Hendy menambahkan, LKPJ tahun 2020 masih dalam audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Sehingga capaian kinerja secara lengkap di tahun 2020, bisa terlihat dari LPKJ pasca diaudit.(nga)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B