JEMAAH HAJI JEMBER AKAN TIBA DI TANAH AIR AKHIR BULAN JULI

JEMAAH HAJI JEMBER AKAN TIBA DI TANAH AIR AKHIR BULAN JULI

JEMAAH HAJI JEMBER AKAN TIBA DI TANAH AIR AKHIR BULAN JULI

Seluruh Jemaah Haji asal Kabupaten Jember dijadwalkan akan kembali dari tanah suci mulai tanggal 24-29 Juli 2023 mendatang. Jemaah akan dipulangkan dalam beberapa tahap.

Menurut Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Jember, Akhmad Sruji Bahtiar, tahap pertama kloter 55 akan pulang ke tanah air pada tanggal 24 Juli, sementara kloter 56 dan 57 pada tanggal 25 Juli 2023.

Sementara untuk kloter 67 dan 68 akan pulang ke tanah air di tahap kedua, yakni tanggal 28 Juli. Kemudian kloter 69 dijadwalkan pada tanggal 29 Juli 2023.

Sruji menyebut, ada sejumlah jemaah yang akan pulang lebih awal. Mereka adalah 3 orang jemaah haji asal Jember yang mengikuti jadwal dari kloter 37 di Bondowoso yang pulang tanggal 19 Juli.

Kemudian sekitar 40 orang lebih jemaah haji asal Jember yang bergabung dengan kloter 48 Lumajang pulang pada 22 Juli 2023.

Sebelumnya, jemaah haji asal Jember yang berangkat ke Makkah berjumlah 2.318 orang dan sebagian besar merupakan warga dengan usia lanjut. Dari jumlah tersebut, sebanyak 6 orang jemaah meninggal di Arab Saudi.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B