Salah satu tugas yang diemban Bank Indonesia adalah mengendalikan inflasi. Sebagai upayanya, BI Jember mengajak masyarakat untuk bijak dalam berbelanja. Dengan daya beli masyarakat terjaga, maka inflasi akan terkendali.
Hal tersebut disampaikan oleh Muhammad Bahroy dan Anggun Purbasari, Generasi Baru Indonesia (GenBI) saat kegiatan jalan sehat bersama Anggota Komisi XI DPR RI Charles Meikyansah di Lapangan Sukorejo, Sumbersari Minggu (10/9/23).
Beberapa tips disampaikan BI pada masyarakat antara lain, BI mengajak masyarakat untuk belanja sesuai dengan kebutuhan dan tidak berlebihan. Belanja tidak berdasar pada keinginan yang tidak ada batasnya.
Masyarakat juga disarankan untuk membuat daftar belanja sesuai kebutuhan dan kemampuan. Karena yang dapat mengukur kebutuhan dan kemampuan adalah diri sendiri.
Hal tersebut juga mengantisipasi agar orang tidak mudah gelap mata ketika berbelanja. Seringkali saat seseorang berbelanja, begitu melihat sesuatu padahal belum terlalu butuh lalu dibeli dengan begitu saja. Tentu akan semakin menambah pengeluaran yang tidak seharusnya.
Kemudian BI juga mengajak masyarakat untuk jeli dan pandai mencari serta memilih barang pengganti dengan harga yang lebih murah. Dengan demikian pengeluaran tidak membengkak.
Dan yang terakhir adalah dengan memanfaatkan layanan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS). Masyarakat dapat menggunakan Hp untuk memperoleh informasi harga suatu komoditas secara update.
Sehingga bila saat belanja mendapati harga yang berada jauh di atas PIHPS, masyarakat dapat menawar dan tidak mudah untuk tertipu. Serta memiliki referensi mengambil sikap lebih bijak dalam menentukan barang mendesak yang sekiranya harus dibeli.
Sedangkan dari BI, program pengendalian inflasi difokuskan pada 4K, yaitu Keterjangkauan harga, Ketersediaan pasokan, Kelancaran distribusi, dan Komunikasi efektif.
Bila harga-harga bisa terkendali dengan baik, maka pendapatan masyarakat dan kemakmuran masyarakat bisa dijaga. Masyarakat masih memiliki daya beli, dengan demikian perekonomian akan bergerak.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.