Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jember masih menunggu kedatangan pengiriman surat suara untuk Pilpres. Untuk logistik selain surat suara, jumlah serta kondisinya sudah dipastikan dalam keadaan baik.
Komisioner KPU Jember Ahmad Hanafi, Sabtu (30/12/23) mengatakan, surat suara DPR RI yang dikirim Jumat kemarin telah tiba di gudang KPU di Jalan Imam Bonjol, Kaliwates sekitar pukul 8 pagi. Untuk surat suara Pilpres masih dalam pengiriman.
Surat suara DPR RI Jember yang diterima sejumlah 4.030 box, dengan per box berisi 500 lembar.
KPU Jember juga belum melakukan penyortiran surat suara pemilu yang telah diterima sebelumnya. Karena masih menunggu kedatangan seluruh surat suara. Sehingga belum dipastikan adanya kerusakan surat suara.
Juga, untuk pelipatan kotak suara masih belum dilakukan. Rencananya KPU akan mulai melakukan pelipatan kotak suara dan penyortiran surat suara pada Januari 2024 mendatang.
Jumlah surat suara yang telah diterima dari empat jenis, yakni DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Provinsi, DPR RI dan DPD masing-masing sebanyak 2.021.853 surat suara. Jumlah tersebut sesuai dengan jumlah DPT Jember sebanyak 1.972.216 ditambah dua persen.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.