KPU JEMBER SEGERA AJUKAN PENGGANTIAN SURAT SUARA DAN KOTAK SUARA RUSAK, DIPASTIKAN PENYEBABNYA BUKAN KARENA HUJAN

KPU JEMBER SEGERA AJUKAN PENGGANTIAN SURAT SUARA DAN KOTAK SUARA RUSAK, DIPASTIKAN PENYEBABNYA BUKAN KARENA HUJAN

KPU JEMBER SEGERA AJUKAN PENGGANTIAN SURAT SUARA DAN KOTAK SUARA RUSAK, DIPASTIKAN PENYEBABNYA BUKAN KARENA HUJAN

Hingga hari ketiga penyortiran dan pelipatan surat suara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember mendapati 358 kerusakan surat suara.

Ketua KPU Jember Muhammad Syaiin, Senin (8/1/24) menyampaikan, hingga 7 Januari kemarin, sudah ada 1.180 dus surat suara yang terlipat. Dalam satu dus-nya terdapat 500 lembar surat suara.

KPU juga mendapati kekurangan surat suara sebanyak 368 lembar. Temuan itu nanti akan dilaporkan untuk diganti oleh pihak penyedia.

Menurutnya beberapa surat suara yang tergolong rusak itu dalam kondisi robek, cacat tidak sempurna dan ada noda tinta. Syaiin memastikan tidak ada surat suara yang mengalami kerusakan akibat terkena air hujan. Meski proses penyortiran dan pelipatan dilakukan di tengah musim hujan.

Syaiin menambahkan, pelaporan surat suara rusak tersebut segera dilakukan untuk mendapat pengganti dari penyedia. Karena mengingat waktu pemungutan suara sudah semakin dekat. Sementara, surat suara yang rusak disimpan sebagai bukti.

Selain surat suara, KPU juga menemukan sebanyak 242 kotak suara yang mengalami kerusakan. Beberapa kerusakan karena robek atau tidak simetris dari pihak pengiriman.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B