Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Pemkab Jember menyebut, memiliki persediaan sekitar 100 ribu ekor sapi yang siap untuk mencukupi kebutuhan Hari Raya Idul Adha. Hingga saat ini populasi sapi di Jember berjumlah sekitar 270 ribu ekor.
Hal itu diungkapkan oleh Elok Kristanti, Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Kabupaten Jember, Selasa (13/6/23). Menurutnya, dengan stok yang ada Jember tidak kekurangan pasokan sapi untuk keperluan kurban di akhir Juni mendatang.
Tidak hanya itu, bahkan Jember juga turut memasok kebutuhan sapi ke beberapa daerah lain, seperti Kalimantan, Jakarta, dan Bogor. Sapi-sapi tersebut merupakan hasil dari para peternak dan juga pasar hewan yang ada di kabupaten Jember.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.