PEMKAB JEMBER SALURKAN BANTUAN PANGAN CADANGAN BERAS PEMERINTAH, PER KK MENERIMA 10 KILOGRAM

PEMKAB JEMBER SALURKAN BANTUAN PANGAN CADANGAN BERAS PEMERINTAH, PER KK MENERIMA 10 KILOGRAM

PEMKAB JEMBER SALURKAN BANTUAN PANGAN CADANGAN BERAS PEMERINTAH, PER KK MENERIMA 10 KILOGRAM

Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah perdana dilakukan di Kantor Kelurahan Mangli, Kecamatan Mangli, Jember Senin (11/9/23). Sebanyak 523 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mendapat jatah 10 kilogram beras medium per KK.

Sekdakab Jember, Hadi Sasmito mengatakan, pembagian beras tersebut untuk mengurangi beban keluarga kurang mampu di tengah semakin mahalnya harga beras.

Selanjutnya penyaluran beras akan dilanjut pada bulan Oktober hingga November 2023. Menyasar keluarga tidak mampu yang tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Hadi menyebut, penyaluran tersebut menjadi stimulan dari Pemerintah Pusat dalam hal ini Badan Pangan Nasional (Bapanas). Selanjutnya Pemkab Jember juga akan terus melakukan hal serupa baik melalui Dinsos maupun instansi lainnya melalui penganggaran di APBD.

Tujuannya untuk mengurangi beban di masyarakat sehingga bisa meningkatkan daya beli. Serta tidak ada lagi masyarakat yang tidak mampu membeli bahan pokok terutama beras.

Menurutnya beras kualitas medium yang disalurkan melalui bulog memiliki kualitas yang baik. Sehingga bila nantinya ada keluhan-keluhan dari keluarga penerima manfaat, pihak desa diharapkan segera melaporkan secara berjenjang di atasnya untuk segera memperoleh penggantian.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B