RAYAKAN HUT, ITS MANDALA JEMBER GELAR JALAN SEHAT BERSAMA RIBUAN MASYARAKAT

RAYAKAN HUT, ITS MANDALA JEMBER GELAR JALAN SEHAT BERSAMA RIBUAN MASYARAKAT

RAYAKAN HUT, ITS MANDALA JEMBER GELAR JALAN SEHAT BERSAMA RIBUAN MASYARAKAT

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun atau Dies Natalis ke-45, Institut Teknologi dan Sains Mandala (ITSM) Jember menggelar jalan sehat pada Minggu (18/6/23).

Perayaan kali ini sangat berkesan bagi civitas akademika ITSM, pasalnya perguruan tinggi tersebut genap satu tahun menyandang status sebagai institut teknologi. Setelah sebelumnya sejak tahun 1985 berstatus sebagai sekolah tinggi ekonomi.

Rektor ITSM, Suwignyo Widagdo, kepada K-Radio menjelaskan, dalam Dies Natalis kali ini pihaknya mengusung tema ITSM Menuju the Corporate and Entrepreneur University.

Menurut Suwignyo, Jalan Sehat sengaja dipilih sebagai rangkaian HUT ITSM.
Pasalnya, melalui jalan sehat pihaknya ingin keberadaan ITSM Mandala bermanfaat setidaknya bagi lingkungan sekitar. Selain itu, jalan sehat juga sebagai kampanye pola hidup sehat paska Pandemi Covid-19.

Suwignyo menambahkan, di usia ITSM ke-45 tahun ini, pihaknya berharap ITSM semakin memberikan kontribusi terhadap kemajuan bangsa. Terlebih paska transformasi sekolah tinggi menjadi institut, juga ditunjang dengan penambahan kapasitas mencapai 10 ribu mahasiswa dan tambahan program studi.

Dalam jalan sehat Dies Natalis ITSM Mandala ke-45 tersebut, diikuti oleh 2.000an peserta dari beragam lapisan. Mulai civitas akademika ITSM, masyarakat, dan juga para alumni.

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B