3 DESA TERENDAM BANJIR DI TEMPUREJO, RIBUAN WARGA MENGUNGSI

3 DESA TERENDAM BANJIR DI TEMPUREJO, RIBUAN WARGA MENGUNGSI

3 DESA TERENDAM BANJIR DI TEMPUREJO, RIBUAN WARGA MENGUNGSI

3 Desa di Kecamatan Tempurejo, Kabupaten Jember terendam banjir, Kamis (14/1/2021). Banjir ini terjadi akibat curah hujan yang cukup tinggi dan meluapnya air Dam di Desa Andongrejo, Kecamatan Tempurejo.

Kapolsek Tempurejo, AKP M. Zuhri menjelaskan, luapan air mulai menggenangi rumah warga pada pukul 04.00 WIB. Saat itu, wilayah Tempurejo sedang diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi. Akibatnya, Dam tidak sanggup menampung air, sehingga meluap dan menggenangi perkampungan.

Zuhri mengatakan, lebih dari 2.000 KK di 3 desa yang terdampak banjir ini, yakni Andongrejo, Curahnongko, dan Wonoasri. Kondisi paling parah terjadi di Desa Curahnongko dan Wonoasri dengan ketinggian air berkisar 40-120 cm.

Saat ini, Muspika Tempurejo beserta BPBD dan TNI Polri masih melakukan evakuasi warga yang terdampak. Untuk sementara, warga diungsikan di Balai Desa setempat. Ia mengimbau agar warga bersedia untuk dievakuasi, karena masih ada kemungkinan turun hujan dan belum ada tanda-tanda air akan surut.

Selain itu, Plt Kepala BPBD Jember, Mat Satuki menyampaikan, di Desa Wonoasri memang langganan terjadi banjir dikarenakan kondisi geografisnya. Selain upaya evakuasi, pihaknya bersama beberapa elemen juga melakukan assessment terkait kerugian yang dialami.

Satuki mengimbau masyarakat Jember untuk berhati-hati, karena saat ini intensitas hujan masih tinggi. Pihaknya meminta masyarakat untuk memotong pohon yang sudah rimbun, karena potensi bencana di Jember yakni banjir, tanah longsor dan puting beliung.(rex/nga)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B