8 PEJABAT ESELON 2 HASIL OPEN BIDING DILANTIK, BUPATI HENDY HARAPKAN KERJA MAKSIMAL

8 PEJABAT ESELON 2 HASIL OPEN BIDING DILANTIK, BUPATI HENDY HARAPKAN KERJA MAKSIMAL

8 PEJABAT ESELON 2 HASIL OPEN BIDING DILANTIK, BUPATI HENDY HARAPKAN KERJA MAKSIMAL

8 pejabat eselon 2 di lingkungan Pemkab Jember dilantik pada Rabu (20/7/2022) oleh Bupati Jember, Hendy Siswanto. Para pejabat itu merupakan hasil open biding yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Hendy mengatakan, para pejabat itu mengisi jabatan yang kosong dan selama ini dijalankan oleh Pelaksana Tugas (Plt). 8 pejabat yang dilantik antara lain 4 Kepala Dinas, yakni Akhmad Helmi Luqman sebagai Kepala Dinas Sosial, drh. Sugiyarto sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Indra Tri Purnomo sebagai Kepala Dinas Perikanan, dan Sartini sebagai Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro.

Selain itu, Hendy juga melantik Hadi Sasmito sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Muhammad Zamroni sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan pada Sekretariat Daerah, Widodo Julianto sebagai Asisten Administrasi pada Sekretariat Daerah, dan seorang Sekretaris Dewan, Sutiyoso. Ia berpesan pada pejabat yang dilantik, bisa bekerja dengan baik dan semaksimal mungkin.

Terkait posisi yang saat ini masih dirangkap oleh Plt, Hendy menyampaikan akan segera memproses dan bisa mendefinitifkan dalam waktu dekat. Beberapa posisi yang masih kosong seperti Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pendidikan, Direktur Rumah Sakit dr Soebandi Jember dan sejumlah pejabat eselon 3 serta 4.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B