Jumlah penumpang di terminal tawang Alun Jember pada momen Nataru lalu meningkat signifikan. Sekitar 1.700 penumpang diangkut dari Terminal Tawang Alun pada puncak momen Nataru, yakni pada 25 Desember 2022 lalu. Berkaca pada data tersebut, pihak pengelola terminal memprediksi akan terjadi hal yang sama di momen angkutan Idul Fitri 2023.
Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Tawang Alun Jember, Pudjiono, Senin (23/1/2023) menerangkan, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pihaknya akan menyiapkan kendaraan dengan ijin insidentil. Tujuan yang diprediksi akan banyak dipilih penumpang adalah kota-kota di Jawa Tengah dan Jogjakarta.
Pudjiono mengaku selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik, baik dari sisi fasilitias di terminal, kebersihan, keamanan, keindahan hingga penerangan. Disamping itu ia menuturkan bahwa menjelang angkutan lebaran, diterminal disedikan posko kesehatan dalam bentuk pemeriksaan gratis dari dinas kesehatan.(put)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.