Kabupaten Jember menang tipis atas Kota Probolinggo dalam pertandingan cabang olahraga (cabor) basket 5x5 putra di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VII. Lomba yang bertempat di GOR Garuda, Kecamatan Kaliwates pada Senin (27/6/2022) pukul 15.00 WIB, berakhir dengan skor 65 : 62. Pertandingan berlangsung cukup sengit, kedua tim saling serang dan berebut bola.
Pelatih tim basket putra Jember, Arif Angga Yudha, kepada K radio, menyampaikan jika lawan pada pertandingan kali ini cukup sulit. Bahkan secara postur, tim lawan dinilai unggul. Meski skuad utmanya sempat unggul pada quarter awal, di quarter 2 dan 3 sempat tertekan ketika skor tersusul oleh lawan. Sehingga, ia mencoba untuk memainkan tim kedua.
Arif menghitung, strategi itu berhasil untuk membalikkan keadaan kembali unggul. Quarter 3 ditutup dengan keunggulan Jember atas Kota Probolinggo 51 : 49. Hingga memasuki quarter 4, kedua tim bermain sangat sengit. Beberapa tembakan tidak berhasil dieksekusi dengan baik oleh anak asuhnya. Namun, pola permainan variatif dari timnya membuat mereka mampu mengimbangi permainan bahkan mengungguli rivalnya. Ia juga tidak memungkiri adanya faktor keberuntungan dalam babak 8 besar ini.
Dengan kemenangan tersebut, tim basket putra 5x5 Jember mengantongi tiket untuk melaju ke babak semi final. Angga saat ini lebih fokus mempersiapkan mental para pemain lewat motivasi-motivasi. Ia mengatakan bahwa tim yang masuk dalam 4 besar nantinya merupakan lawan yang tidak mudah dikalahkan. Ia juga mengaharapkan dukungan dari masyarakat agar tim basket putra Jember mampu memberikan hasil terbaik.
Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Jember dalam Porprov Jatim VII, Nadhif Ramadhan, optimistis tim basket Jember mampu memberikan yang terbaik. Skuad tim basket Jember menurutnya diisi oleh pemain-pemain yang bagus. Ia menilai ada kesempatan untuk memenangkan cabor basket di tahun ini.(rex)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.