BI JEMBER BUKA LAYANAN PENUKARAN UANG BARU DI ROXY MALL 18 – 20 APRIL 2022, DAFTAR ONLINE DULU

BI JEMBER BUKA LAYANAN PENUKARAN UANG BARU DI ROXY MALL 18 – 20 APRIL 2022, DAFTAR ONLINE DULU

BI JEMBER BUKA LAYANAN PENUKARAN UANG BARU DI ROXY MALL 18 – 20 APRIL 2022, DAFTAR ONLINE DULU

Menjelang Idul Fitri 1443 H, Bank Indonesia (BI) secara nasional telah melayani penukaran uang rupiah sejak 4 April 2022. Hal itu disampaikan Kepala Kantor Perwakilan (KPw) BI Jember, Yukon Alfrinaldo dalam pers rilis, Kamis (14/4/2022).

Aldo menyebut, di wilayah BI Jember sendiri, ada 81 titik penukaran, meliputi loket bank umum yang bisa dimanfaatkan masyarakat selaku nasabah bank hingga 29 April 2022. Sedangkan bagi masyarakat umum, BI Jember membuka layanan penukaran kas keliling di Roxy Mall Jember mulai tanggal 18 hingga 20 April 2022. Layanan tersebut dapat dinikmati masyarakat dengan mendaftar online menggunakan aplikasi PINTAR pada situs https://pintar.bi.go.id.

Menurut Aldo, KPw BI Jember menyiapkan Rp 4,98 triliun uang kartal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri 2022. Jumlah tersebut untuk memenuhi kebutuhan di wilayah kerja BI Jember yang mencakup 5 kabupaten, yakni Jember, Banyuwangi, Bondowoso, Lumajang, dan Situbondo.

Aldo menjelaskan bahwa ada peningkatan penyediaan uang kartal dibanding tahun kemarin. Peningkatannya mencapai 61,16 persen dibandingkan periode Ramadhan 2021 yang hanya sebesar Rp3,09 triliun. Meski demikian, kebutuhan uang tunai pada Ramadan tahun ini diperkirakan menurun sebesar 47,84 persen dari tahun sebelumnya atau dari 2,18 triliun menjadi 1,14 triliun di tahun 2022.

Penyebabnya karena optimalisasi Transaksi Uang Kartal Antar Bank (TUKAB), sehingga mengurangi penarikan di BI. Selain itu juga didukung dengan adanya implementasi mesin ATM setor tarik tunai atau Cash Recycling Machine (CRM) di beberapa bank.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B