BPBD: HUJAN TIDAK MERATA DI WILAYAH JEMBER DAMPAK DARI EL NINO

BPBD: HUJAN TIDAK MERATA DI WILAYAH JEMBER DAMPAK DARI EL NINO

BPBD: HUJAN TIDAK MERATA DI WILAYAH JEMBER DAMPAK DARI EL NINO

BPBD Jember menyatakan hujan tidak merata dengan jangka waktu tidak menentu di wilayah Jember merupakan dampak dari El Nino. Seperti hujan yang hanya terjadi di titik-titik atau di spot tertentu saja. Termasuk kondisi udara yang terasa hangat. Hal itu dikatakan Kepala BPBD Jember Widodo Julianto, Jumat (15/12/23).

Menurut penjelasan BMKG, lanjut Widodo, fenomena tersebut merupakan dampak El Nino yang diperkirakan masih akan berlangsung hingga bulan Februari 2024.

Dan untuk mengantisipasi musim hujan BPBD mengimbau masyarakat agar menjaga saluran air di sekitar tempat tinggal. Meski hujan belum intens, namun BPBD telah menemukan banyak genangan-genangan air khususnya di daerah perkotaan.

Hal itu dikarenakan banyak saluran air yang tersumbat sampah serta kurang optimalnya saluran karena adanya bangunan di atasnya.

Widodo meminta masyarakat, bila terjadi penyumbatan atau banyak kotoran untuk dilakukan pembersihan. Masyarakat juga diminta tidak mudah membuang sampah di saluran air.

Yang tak kalah penting, masyarakat harus memiliki kesadaran akan pentingnya keberadaan saluran air terlebih saat musim hujan agar fungsinya bisa optimal. Utamanya di kawasan kota dan perumahan.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B