BUPATI JEMBER LEPAS KONTINGEN UNTUK POPDA JATIM 2022

BUPATI JEMBER LEPAS KONTINGEN UNTUK POPDA JATIM 2022

BUPATI JEMBER LEPAS KONTINGEN UNTUK POPDA JATIM 2022

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2022 di Jawa Timur kembali digelar mulai 8 - 12 November 2022. Tahun ini, Kabupaten Sidoarjo yang terpilih menjadi lokasi penyelenggaraannya. Kabupaten Jember tak mau ketinggalan mengirimkan 87 Atlet dan 29 Official. Kontingen Jember itu langsung dilepas oleh Bupati Hendy Siswanto pada Senin (7/11/2022) pagi di Pendopo Wahyawibawagraha.

Hendy mengaku bangga, karena untuk pertama kalinya Jember bisa masuk di peringkat 11 selama 13 tahun pelaksanaan POPDA. Ia yakin, kontingen Jember bisa memberikan yang terbaik, setidaknya mempertahankan peringkat. Terlebih, banyak atlet yang sebelumnya sudah ikut di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim VII. Sehingga ada pengalaman dan diharapkan mereka lebih siap menghadapi ajang POPDA. Dalam momen pelapasan kontingen tersebut, banyak suntikan motivasi yang disampaikannya kepada para atlet yang bakal berlaga di 15 cabang olahraga (cabor) nantinya. Selain itu, menurutnya

Pemkab Jember juga memberikan fasilitas pada para atlet POPDA. Seperti jersey, penginapan, uang saku, uang makan dan transportasi antar jemput. Soal reward bagi atlet yang menang dalam POPDA tahun ini, Hendy mengaku masih belum mendiskusikan besaran nominalnya. Ia pun menyinggung reward bagi atlet Porprov Jatim 2022 yang belum disalurkan. Pihaknya berencana, akan memberikan bonus itu pada Desember mendatang, bertepatan dengan hari ulang tahun Jember.(ibl)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B