CEGAH PEKERJA ANAK DI INDUSTRI TEMBAKAU, SEKELOMPOK PEMUDA JEMBER GALI POTENSI ANAK LEWAT KOMPETISI

CEGAH PEKERJA ANAK DI INDUSTRI TEMBAKAU, SEKELOMPOK PEMUDA JEMBER GALI POTENSI ANAK LEWAT KOMPETISI

CEGAH PEKERJA ANAK DI INDUSTRI TEMBAKAU, SEKELOMPOK PEMUDA JEMBER GALI POTENSI ANAK LEWAT KOMPETISI

Untuk mencegah pekerja anak di industri tembakau khususnya di Jember, Imaji Sociopreneur bersama Universal PT. Tempurejo menggelar beragam perlombaan bagi anak anak SD/MI se-Jember.

Moch. Musta'anul Khusni, Direktur Utama Imaji Sociopreneur, Kamis (30/11/23) menjelaskan, Jember merupakan salah satu daerah pengahsil tembakau terbesar di Indonesia. Sehingga anak-anak sangat rentan bersinggungan dengan industri tembakau terutama bagi mereka yang tumbuh kembang disekitar lahan tembakau atau industri pengelohan tembakau.

Untuk itu, pihaknya bersama mitra menginisiasi pola pencegahan dan edukasi kepada anak-anak usia sekolah di Jember agar tidak menjadi buruh tembakau di usia belia.

Agar konsep edukasi lebih mengena ke anak-anak, kegiatan yang dilakukan dikemas dalam bentuk kompetisi. Diantaranya lomba kesenian, kasti, hingga sepakbola. Total dari seluruh cabang yang dilombakan terdapat 1.100 anak yang berasal dari 72 lembaga SD/MI dan TK se-Kabupaten Jember. Selain perlombaan kegiatan ALP League ini juga dimeriahkan oleh 100 stand UMKM hingga bisa menarik antusiasme masyarakat sekitar. Dari 3 hari pelaksanaan kegiatan, terhitung ada sekitar 4000-an pengunjung yang datang dari berbagai daerah di kabupaten jember.

Melalui kompetisi ini harapannya anak-anak dapat menggali dan mengembangkan potensi mereka untuk dimasa yang akan datang. Sehingga mencegah mereka terlibat sebagai pekerja anak di Industri Tembakau.

Pria yang biasa disapa Anul ini melanjutkan, keterlibatan anak sebagai pekerja Industri tembakau bukan semata karena melanggar aturan hukum yang berlaku, lebih dari itu ada bahaya laten utamanya kesehatan yang berdampak buruk dalam jangka panjang. Disamping itu andilnya pekerja anak dapat merenggut masa mengenyam pendidikan mereka.

Anul menambahkan, komitmen mencegah pekerja anak di Jember perlu terus dilakukan oleh setiap pihak untuk mewujudkan Kabupaten Layak Anak.

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B