DALAM SETAHUN, PEMKAB JEMBER BERHASIL TINGKATKAN PERINGKAT KABUPATEN LAYAK ANAK

DALAM SETAHUN, PEMKAB JEMBER BERHASIL TINGKATKAN PERINGKAT KABUPATEN LAYAK ANAK

DALAM SETAHUN, PEMKAB JEMBER BERHASIL TINGKATKAN PERINGKAT KABUPATEN LAYAK ANAK

Jember berhasil menyandang predikat sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) peringkat Nindya pada 2022. Peringkat itu naik 1 tingkat dari tahun lalu yang masih masuk dalam kategori Madya. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Jember, Suprihandoko, berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat meningkatkan peringkat KLA tersebut. Tidak terkecuali gugus tugas dalam percepatan KLA di Jember.

Suprihandoko menyebut, kabupaten dan kota lain butuh perjuangan dan waktu bertahun-tahun untuk bisa meningkatkan peringkat KLA dari Madya ke Nindya. Namun Jember hanya butuh waktu sekitar 1 tahun dan hal itu dianggap sebagai pencapaian yang luar biasa.

Meski begitu, Suprihandoko mengakui masih ada pekerjaan rumah untuk mewujudkan harapan peringkat utama dalam KLA. Salah satunya, belum ada Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur soal Kawasan Tanpa Rokok (KTR). Padahal, Perda tersebut menjadi indikator penting dalam penilaian KLA. Pemkab Jember juga perlu mengadakan pelatihan mengenai Konvensi Hak Anak (KHA) di semua instansi.

Terkait pencapaian kenaikan peringkat KLA, Bupati Jember, Hendy Siswanto, menyebut hal itu bisa terjadi atas dukungan banyak pihak. Pihaknya berjanji tidak akan berpuas diri dan akan benar-benar menjadikan Jember sebagai KLA. Salah satunya dengan memberikan hak-hak anak dan pelayanan terbaik di Jember.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B