Seorang nenek bernama Tijah (85), warga Dusun Tengah, Desa Kalisat, Kecamatan Kalisat ditemukan terperosok dari perbukitan kebun kopi, Dusun Ajung Kemiri, Desa Ajung, Kecamatan Kalisat, Senin (22/2/2021) sore. Korban terperosok dari atas bukit dengan ketinggian sekitar 2,5 meter.
Saat dikonfirmasi Selasa (23/2/2021), Bhabinkamtibmas Desa Plalangan, Bripka Yudhi Haryanto menjelaskan, Tijah ditemukan warga dalam kondisi kritis. Bahkan, awalnya warga sempat mengira nenek tersebut telah meninggal, karena dalam kondisi tertelungkup dan tidak bergerak. Wargapun langsung melaporkannya ke Mapolsek Kalisat.
Yudhi melanjutkan, waktu itu dirinya sedang bertugas di Mapolsek Kalisat. Saat ada laporan dari warga sekitar pukul 17.00 WIB, ia bersama pelapor langsung mengecek ke lokasi. Korban ternyata masih hidup, namun kondisinya kritis dan terdapat bengkak di bagian wajah dan bibirnya. Sehingga Yudi bersama warga sekitar langsung membawa korban ke RSD Kalisat.
Yudhi menambahkan, proses evakuasi nenek Tijah ke RSD Kalisat menggunakan motor. Ini terpaksa dilakukan karena kondisi medan perbukitan yang tidak memungkinkan untuk akses mobil. Korbanpun dibopong seorang warga dan dibonceng Yudi menuju rumah sakit.(don)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.