GP ANSOR JEMBER BERHARAP PEMIMPIN BARU JEMBER TAK KEDEPANKAN GIMIK DALAM AMBIL KEBIJAKAN

GP ANSOR JEMBER BERHARAP PEMIMPIN BARU JEMBER TAK KEDEPANKAN GIMIK DALAM AMBIL KEBIJAKAN

GP ANSOR JEMBER BERHARAP PEMIMPIN BARU JEMBER TAK KEDEPANKAN GIMIK DALAM AMBIL KEBIJAKAN

Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jember berharap pemimpin Jember yang baru tidak hanya mengedepankan gimik dalam mengambil kebijakan untuk masyarakat. Ketua PC GP Ansor Jember, Izzul Ashlah, Senin (25/1/2021) menjelaskan, dalam kepemimpinan Bupati Jember yang baru, pihaknya akan senantiasa mengawal kebijakan-kebijakan yang diambil. Pengawalan yang dimaksud bukan dalam sisi politik praktis, tapi dalam konteks civil society.

Izzul melanjutkan, pihaknya berharap Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlama (Gus Firjaun) bisa menambal kesalahan-kesalahan yang ada pada pemimpin Jember sebelumnya. Terutama dalam ranah administrasi pembentukan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan penunjukan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember.

Di akhir perbincangannya dengan awak media, Izzul menegaskan, pemuda saat ini tidak butuh pemimpin yang penuh gimik. Selain itu, kebijakan yang diambil oleh Bupati Jember terpilih jangan lagi berbasis bantuan sosial yang hanya sekadar memberikan kebutuhan pangan kepada masyarakat. Tapi lebih menggali dan mencari jalan keluar secara sistemik perihal permasalahan yang ada di Jember.(don)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B