GUBERNUR TUNJUK KADISTAN DAN KP JATIM SEBAGAI PLH BUPATI JEMBER

GUBERNUR TUNJUK KADISTAN DAN KP JATIM SEBAGAI PLH BUPATI JEMBER

GUBERNUR TUNJUK KADISTAN DAN KP JATIM SEBAGAI PLH BUPATI JEMBER

Gubernur Jawa Timur (Jatim) resmi menunjuk Hadi Sulistyo sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati Jember. Diketahui, Hadi merupakan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Kadistan dan KP) Provinsi Jatim.

Hadi pada Rabu (17/2/2021) menjelaskan, dirinya diberi mandat Gubernur Jatim untuk menjaga kondusifitas jember dan merangkul elemen masyarakat yang dimungkinkan terbelah pasca Pilkada. Selain itu, selama menjadi Plh Bupati Jember, kebijakan yang dikeluarkan tidak akan berdampak pada anggaran dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sebab kewenangannya terbatas.

Menurut Hadi, Plh Bupati Jember nantinya akan menjalankan roda pemerintahan dan menjalani masa transisi hingga Bupati terpilih dilantik. Ia diminta untuk melaporkan setiap perkembangan di Jember kepada Gubernur Jatim.

Terkait urusan Peraturan Daerah (Perda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2021 dan persoalan birokrasi di Jember, Hadi akan berkoordinasi dengan Gubernur Jatim. Termasuk batas waktu jabatannya sebagai Plh Bupati Jember, ia mengaku masih menunggu informasi dari Gubernur Jatim.(nga)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B