HARGA BERAS DAN GABAH NAIK, BULOG JEMBER AKUI CUKUP BERAT LAKUKAN PENGADAAN

HARGA BERAS DAN GABAH NAIK, BULOG JEMBER AKUI CUKUP BERAT LAKUKAN PENGADAAN

HARGA BERAS DAN GABAH NAIK, BULOG JEMBER AKUI CUKUP BERAT LAKUKAN PENGADAAN

Badan Pusat Statistik (BPS) pusat mencatat Harga Gabah Kering Panen (GKP) di tingkat petani naik 0,68 persen pada Juli 2022. Di periode yang sama, harga beras premium di penggilingan juga mengalami kenaikan sebesar 1,38 persen. Hal tersebut diungkapkan Kepala BPS, Margo Yuwono, dalam konferensi pers secara hybrid di Gedung BPS Jakarta.

Menurut Margo, pada Juli 2022, rata-rata harga beras kualitas premium di penggilingan sebesar Rp 9.629,00 per kg. Sedangkan beras kualitas medium di penggilingan sebesar Rp 9.092,00 per kg atau naik sebesar 0,93 persen. Serta rata-rata harga beras luar kualitas di penggilingan sebesar Rp 8.906,00 per kg atau naik sebesar 0,64 persen.

Kenaikan harga gabah dan beras juga terjadi di wilayah Jember. Menurut salah satu perwakilan Bulog Jember, Faris, harga beras di Jember berkisar Rp 8.600 – 8.700. Dengan kenaikan harga tersebut, pihaknya cukup berat dalam melakukan penyerapan. Mengingat, Harga Pembelian Pemerintah (HPP) beras di angka Rp 8.300.

Untuk HPP GKP pada petani di angka Rp 4.200 dan Rp 4.250 pada penggilingan. Sementara, info yang didapatkan Faris dari beberapa mitra, gabah di kisaran harga Rp4.500 – 4.700. Meski demikian, kabarnya pada Agustus ini, akan ada panen di wilayah Jember. Sehingga ia berharap, dengan adanya panen tersebut, bisa mempengaruhi harga gabah dan penyerapan Bulog tetap berjalan.(ibl)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B