HARGA JAGUNG DI JEMBER TINGGI, PETANI TERSENYUM DAPAT UNTUNG

HARGA JAGUNG DI JEMBER TINGGI, PETANI TERSENYUM DAPAT UNTUNG

HARGA JAGUNG DI JEMBER TINGGI, PETANI TERSENYUM DAPAT UNTUNG

Bulan November ini di Jember memasuki musim panen raya jagung. Dengan luasan lahan 20.980 hektar, diperkirakan produksi mencapai 136.300 ton jagung pipil kering.

Kasubag Perencanaan Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Rudi Indrawan, Rabu (29/11/23) menyatakan, hasil tersebut didapat dari menghitung rata-rata hasil produksi di tingkat petani 6,5 ton jagung pipilan kering per hektarnya.

Menurutnya, jumlah panen tersebut mencukupi untuk memasok kebutuhan di Jember. Data yang diperoleh berasal dari tim penyuluh pertanian ini berdasarkan hasil panen minggu ketiga bulan November 2023.

Setiap bulannya tim penyuluh lapangan terus mengupdate jumlah luasan tanam di tingkat petani di 31 Kecamatan yang ada. Sehingga produktivitas dapat terpantau dengan baik.

Sementara, Ketua Asosiasi Petani Pangan Indonesia (APPI) Jatim Jumantoro menyampaikan, harga jagung di Jember saat ini sedang bagus. Karenanya petani dapat tersenyum menikmati hasil jerih payahnya.

Harga jagung kering gelondong di pasaran saat ini berada di kisaran Rp2.800- Rp3.000 per kilogramnya. Sedangkan jagung pipil kering berada di harga Rp6.000- Rp6.200 per kilogram.

Namun seiring datangnya musim penghujan, Jumantoro berpesan kepada para petani untuk terus memantau informasi harga terbaru di pasaran. Agar petani tidak mudah dipermainkan oleh tengkulak dengan beralasan perubahan cuaca.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B