JELANG ANGKUTAN LEBARAN KAI DAOP 9 JEMBER LAKUKAN PERAWATAN LOKOMOTIF

JELANG ANGKUTAN LEBARAN KAI DAOP 9 JEMBER LAKUKAN PERAWATAN LOKOMOTIF

JELANG ANGKUTAN LEBARAN KAI DAOP 9 JEMBER LAKUKAN PERAWATAN LOKOMOTIF

KAI Daop 9 Jember secara periodik melakukan perawatan lokomotif di Depo Lokomotif Jember. Dua lokomotif yang menjalani perawatan ini nantinya akan digunakan untuk melayani penumpang selama masa angkutan lebaran.

Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro, Kamis (20/3/25) menuturkan, Daop 9 memiliki 24 perjalanan kereta api jarak jauh dan akan ada dua tambahan selama masa angkutan lebaran.

Adapun dalam perawatan lokomotif yang dilakukan meliputi penggantian oli, pembersihan filter oli, serta pengecekan kelistrikan. Sehingga dapat dipastikan bahwa selama masa angkutan lebaran nanti semua sarana siap operasi.

Cahyo mengungkapkan, Daop 9 Jember memiliki 11 lokomotif dan 105 gerbong kereta yang semuanya telah dilakukan ramcek bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian dan dinyatakan siap operasi.

Untuk kecepatan yang dapat dicapai kereta api yakni hingga 120 kilometer per jam. Tetapi kecepatan tersebut dapat dicapai dalam kondisi lintasan tertentu seperti di wilayah Kabupaten Probolinggo.

Cahyo menegaskan pentingnya perawatan lokomotif terutama pada sistem kelistrikan untuk meniadakan gangguan selama perjalanan kereta api. Sehingga dapat lebih menjamin keselamatan pengguna kereta api.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B