JELANG MASA KAMPANYE SATPOL PP JEMBER TERTIBKAN BALIHO

JELANG MASA KAMPANYE SATPOL PP JEMBER TERTIBKAN BALIHO

JELANG MASA KAMPANYE SATPOL PP JEMBER TERTIBKAN BALIHO

Senin pagi (27/11/23) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Jember menurunkan ratusan Baliho atau alat peraga sosialisasi (APS) caleg yang dinilai melanggar ketentuan.

Kepala Satpol PP Kabupaten Jember Bambang Saputro mengatakan, penertiban yang dilakukan kali ini menindaklanjuti rekomendasi yang dikirim oleh Bawaslu Kabupaten Jember.

Terkait rekomendasi penertiban pelanggaran-pelanggaran peraturan perundangan lainnya, di luar ketentuan KPU ataupun Bawaslu.

Satpol PP Kabupaten bersama Satpol PP Kecamatan se kabupaten Jember dan Panwascam melakukan penertiban atas pelanggaran seperti yang disampaikan oleh Bawaslu.

Alat peraga yang mengandung unsur kampanye seperti citra diri, visi misi caleg, dan unsur ajakan diturunkan petugas.

Ada ratusan baliho maupun APS di berbagai wilayah Jember yang diturunkan petugas. Bambangan menyampaikan proses penerbitan hari ini berjalan tertib dan aman.

Bambang juga menyampaikan, mulai besok hari Selasa 28 November 2023, akan dilaksanakan kampanye pemilu serentak tahun 2024 nanti. Ia berharap pelaksanaan kampanye khususnya di kabupaten Jember ini, berlangsung dengan aman, tertib dan kondusif.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B