JUKIR DI JEMBER INI NYALEG KARENA INGIN CIPTAKAN LAPANGAN PEKERJAAN

JUKIR DI JEMBER INI NYALEG KARENA INGIN CIPTAKAN LAPANGAN PEKERJAAN

JUKIR DI JEMBER INI NYALEG KARENA INGIN CIPTAKAN LAPANGAN PEKERJAAN

Hery Santuso, warga asal Kelurahan Wirolegi, Kecamatan Sumbersari, Jember mengaku terpanggil untuk memperjuangkan rakyat dengan menjadi legislator.

Kehidupan yang sulit karena harga kebutuhan pokok semakin mahal, mencari pekerjaan susah, menurutnya menjadi alasan kuat untuk dirinya maju menjadi caleg.

Lelaki paruh baya yang telah lama menjalani profesi sebagai juru parkir di Jalan Trunojoyo ini bertekad mencari terobosan untuk menciptakan lapangan pekerjaan bila terpilih nanti.

Pencalegan kali ini bukan yang pertama baginya. Meski telah tiga kali gagal, semangatnya masih tinggi.

Bahkan ia yakin bila sesama caleg berani bermain secara bersih, tidak ada money politics, ia yakin akan menang.

Hery merasa selalu turun langsung ke lapangan, bahkan ikut merasakan sendiri berbagai kesulitan yang dihadapi banyak orang.

Sembari kerjanya setiap hari sebagai jukir, ia membawa beberapa stiker pencalonannya untuk dibagikan. Tak jarang ia meminta dukungan setiap warga yang ia temui saat menjadi jukir.

Ia mengakui, hattrick kekalahan beruntunnya memang karena faktor bagi-bagi sembako dan money politics oleh caleg-caleg lain. Dimana hal itu diluar kemampuan Hery.

Namun ia yakin, bila yang diatas merestui niat baiknya, insyaallah akan bisa menjadi wakil rakyat dari kalangan wong cilik. Dan akan berjuang untuk rakyat Jember, khususnya rakyat kecil.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B