KETUA PBNU: KARTANU TIDAK BOLEH DISALAHGUNAKAN

KETUA PBNU: KARTANU TIDAK BOLEH DISALAHGUNAKAN

KETUA PBNU: KARTANU TIDAK BOLEH DISALAHGUNAKAN

Kartu Anggota NU (Kartanu) adalah kartu yang dikeluarkan oleh organisasi Nahdlatul Ulama (NU). Kartu ini merupakan identitas warga nahdliyah. Dalam perkembangannya Kartanu tidak hanya berfungsi sebagai kartu identitas saja, Kartanu bisa dikembangkan sebagai fasilitas pelayanan khususnya untuk warga nahdliyah. Hal ini disampaikan K.H Yahya Cholil, Ketua PBNU saat menghadiri acara Peringatan 1 abad NU yang digelar di Aula PB Sudirman, Kantor Pemkab Jember Selasa (10/1/2023).

Pria yang kerap di panggil Gus Yahya ini menjelaskan, kartu anggota tersebut bisa digunakan untuk bermacam layanan seperti, pendidikan, Kesehatan, dll. Bagi penggunanya juga bisa mendapatkan diskon sebesar 50% di seluruh fasilitas Pendidikan dan Kesehatan yang berada dibawah naungan NU.

Gus Yahya mengingatkan, agar siapapun tidak menyalahgunakan Kartanu. Jangan sampai Kartanu dimanfaatkan sebagai pemasukan organisasi, seperti dengan penambahan biaya saat pembuatan Kartanu. Untuk itu semua pihak diharapkan bisa memanfaatkan Kartanu sebagaimana mestinya. (raf)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B