Libur panjang berkenaan peringatan isra mi'raj dan tahun baru Imlek di akhir pekan membuat okupansi penumpang kereta api Daop 9 Jember meningkat. Hingga Kamis (8/2/24) tercatat ada lebih dari 33 ribu tiket telah dipesan penumpang.
Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro, menyampaikan, penumpang yang berangkat per hari ini dari Daop 9 Jember sebanyak 9.433 orang.
Mengalami peningkatan sebanyak 36 persen jika dibanding hari yang sama pekan sebelumnya yang hanya memberangkatkan 6.914 penumpang.
Secara rinci, jumlah tiket yang sudah dipesan di Daop 9 Jember untuk libur panjang akhir pekan sampai dengan Minggu 11 Februari 2024, yakni sebanyak 9.433 untuk hari ini, 7.506 untuk Jumat, 7.965 untuk Sabtu, dan 8.471 untuk hari Minggu.
Lebih lanjut, Cahyo menyampaikan, KA yang paling banyak dipilih untuk liburan oleh para pelanggan adalah KA Probowangi, KA Tawangalun, KA Sritanjung, dan KA Wijayakusuma.
Dengan sejumlah kota tujuan diantaranya, Surabaya, Malang, Jogjakarta, hingga Jakarta. Selain itu banyak pelanggan yang menggunakan kereta api untuk tujuan daerah lain di wilayah Daop 9 Jember mulai dari Pasuruan hingga Banyuwangi.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.