OKUPANSI HOTEL DI JEMBER SELAMA LIBUR NATARU MENCAPAI 70 PERSEN, PUNCAKNYA DIPERKIRAKAN MALAM TAHUN BARU

OKUPANSI HOTEL DI JEMBER SELAMA LIBUR NATARU MENCAPAI 70 PERSEN, PUNCAKNYA DIPERKIRAKAN MALAM TAHUN BARU

OKUPANSI HOTEL DI JEMBER SELAMA LIBUR NATARU MENCAPAI 70 PERSEN, PUNCAKNYA DIPERKIRAKAN MALAM TAHUN BARU

Selama musim libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) okupansi hotel setara bintang empat di Jember mencapai 70 persen. Angka ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu saat pandemi.

Sekretaris Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jember, Dwi Taufik Wahyu, Kamis (28/12/23) mengatakan, peningkatan pengunjung terjadi pada tanggal 23 hingga 24 Desember jelang perayaan Natal.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kata Dwi, pada tanggal 26 Desember kemarin pengunjung hotel langsung anjlok. Kemudian setelah tanggal tersebut hingga saat ini kondisi pengunjung hotel masih landai.

Ia memperkirakan baru di tanggal 30 Desember nanti akan ada kenaikan. Menurutnya, di beberapa hotel anggota PHRI untuk tanggal 29-31 Desember sudah mulai ada bookingan kamar. PHRI menarget tahun ini okupansi saat malam tahun baru mencapai hingga 90 persen.

Lebih lanjut, taufik menyebut, biasanya momentum tahun baru juga dimanfaatkan pihak hotel untuk menaikkan harga sewa kamar. Namun di Jember hal ini masih cukup sulit. Kenaikan harga sewa hanya bisa dilakukan hingga 50 persen saja. Padahal di daerah lain kenaikan harga sewa kamar bisa mencapai 100 persen.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B