Presiden RI Prabowo Subianto secara resmi telah melantik Muhammad Fawait dan Djoko Susanto sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jember di Istana Negara, pada Kamis (20/2/2025).
Fawait mengaku bakal menjalani retret di Magelang selama seminggu bersama dengan kepala daerah lain. Hal ini merupakan sinergitas antara pemerintah kabupaten/kota dan provinsi bersama pemerintah pusat.
Sepulang dari retret Bupati Fawait menegaskan, ia tidak akan menginjakkan kaki di pendopo. Melainkan akan langsung turun ke Pasar Tanjung untuk membuat kebijakan menurunkan retribusi pasar.
Menurutnya, itu sebagai simbol keperpihakan pemerintah Kabupaten Jember kepada masyarakat kecil. Menurutnya, itu juga sesuai dengan arahan Presiden Prabowo.
Di momentum pelantikan, Fawait juga bercerita sempat bertatap muka dengan Presiden Prabowo dan bersalaman lebih lama dengannya. Presiden bahkan menanyakan kabar kesehatan Pengasuh Ponpes Al-Qodiri KH. Achmad Muzakki Syah.
Fawait menyebut, hal itu menjadi amanat bahwa setiap pemimpin tidak boleh lupa dengan para ulama.(red)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.