PERINGATI HPSN, DLH JEMBER AJAK MASYARAKAT TUKAR SAMPAH PLASTIK DENGAN BIBIT POHON

PERINGATI HPSN, DLH JEMBER AJAK MASYARAKAT TUKAR SAMPAH PLASTIK DENGAN BIBIT POHON

PERINGATI HPSN, DLH JEMBER AJAK MASYARAKAT TUKAR SAMPAH PLASTIK DENGAN BIBIT POHON

Peringati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jember bersama relawan melakukan penanaman bibit pohon di area TPA Pakusari Jember, Rabu (21/2/24) pagi.

Koordinator TPA Pakusari, Muhammad Masbut, mengajak masyarakat mengatasi sampah plastik dengan aksi produktif. Yakni menukarkan sampah plastik dengan bibit pohon Jabon untuk langsung ditanam kembali.

Kemudian hasil penjualan sampah plastik akan dimanfaatkan untuk kebaikan bumi dengan membeli lagi bibit pohon.

Sedikitnya ada 200 bibit pohon yang ditanam hari ini. Melibatkan relawan mulai dari pelajar, mahasiswa pecinta alam, World CleanUp Day Jember, hingga para pemulung.

Selain itu, peringatan HPSN yang ke-19 juga sebagai renungan untuk mengenang korban bencana akibat sampah yang terjadi di TPA Leuwigajah, Cimahi, Jawa Barat pada 21 Februari 2005 silam.

Tragedi kelam di TPA Leuwigajah terjadi akibat tingginya curah hujan dan ledakan gas metana dari tumpukan sampah. Akibatnya menewaskan 157 jiwa dan dua kampung Cilimus dan Pojok hilang karena tergulung longsoran sampah.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B