PKL DI WILAYAH KAMPUS JEMBER MENJAMUR, DILEMA ANTARA KEBUTUHAN DAN MASALAH YANG DITIMBULKAN

PKL DI WILAYAH KAMPUS JEMBER MENJAMUR, DILEMA ANTARA KEBUTUHAN DAN MASALAH YANG DITIMBULKAN

PKL DI WILAYAH KAMPUS JEMBER MENJAMUR, DILEMA ANTARA KEBUTUHAN DAN MASALAH YANG DITIMBULKAN

Pedagang Kaki Lima (PKL) merupakan fenomena yang menjamur di wilayah Indonesia, tak terkecuali Kabupaten Jember. Salah satunya di jalan Jawa, Kecamatan Sumbersari yang menjadi sentra PKL sekitar kampus. keberadaan PKL dinilai membantu masyarakat sekitar, khususnya mahasiswa yang bermukim di wilayah tersebut.

Salah satu mahasiswa Universitas Jember, Ratih, kepada K Radio, Senin (11/7/2022), mengatakan selama ini dirinya merasa terbantu dengan adanya PKL. Ia tinggal di salah satu indekos yang ada di jalan Jawa dan tidak membawa kendaraan pribadi. Sehingga, PKL menjadi salah satu opsi untuk untuk membeli makannya sehari-hari.

Meski demikian, Ratih menyadari dampak negatif dari menjamurnya PKL yang cukup mengganggu lalu lintas di jalan Jawa. Seringkali, lalu lintas di wilayah itu macet, karena sebagian badan jalan digunakan untuk tempat jualan maupun parkir. Selain itu, ia juga tidak setuju dengan posisi PKL yang berada di trotoar, hingga para pejalan kaki kehilangan haknya. Masalah lain yang tidak kalah krusial menurutnya adalah soal kebersihan. Ketiadaan sumber air yang mengalir untuk keperluan mencuci peralatan makan, membuatnya enggan untuk makan di tempat.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, Lilik Lailiyah, menyampaikan lebih rinci soal faktor kebersihan PKL yang menjadi perhatian pihaknya. Masih didapati para penjaja makanan di wilayah kampus Tegal Boto Jember yang kekurangan fasilitas pendukung untuk penerapan protokol kesehatan. Seperti tempat cuci tangan yang memadai dan air bersih. Pihaknya berjanji akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mencari solusi permasalahan tersebut.

Lilik juga mengingatkan bahwa Jember pernah mengalami Kejadian Luar Biasa (KLB) hepatitis beberapa tahun lalu. Sehingga perlu adanya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Pihaknya juga bakal meningkatkan keamanan pangan, terutama bagi penyedia makanan siap saji.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B