PT INKA AJAK UNEJ WUJUDKAN KERETA API RAMAH LINGKUNGAN

PT INKA AJAK UNEJ WUJUDKAN KERETA API RAMAH LINGKUNGAN

PT INKA AJAK UNEJ WUJUDKAN KERETA API RAMAH LINGKUNGAN

PT Industri Kereta Api (INKA) mengajak Universitas Jember (Unej) untuk ikut serta mewujudkan produk KA ramah lingkungan. Energi terbarukan diperkirakan akan mendominasi ekosistem transportasi pada era revolusi industri 4.0. Hal itu disampaikan langsung oleh Direktur Pengembangan PT INKA, Agung Sedaju, dalam kegiatan Road Show di Unej pada Rabu (7/6/2022).

Agung menyampaikan, pihaknya memulai pengembangan baterai untuk KA, termasuk mengkaji pengembangannya dengan bahan bakar hidrogen yang ramah lingkungan. Namun, pengembangan produk KA ramah lingkungan perlu didukung dengan riset dan kerjasama dengan berbagai pihak. Terutama perguruan tinggi yang punya berbagai pakar dengan beragam latar belakang keilmuan.

Bidang kerjasama yang akan dijalin menurut Agung, terbuka lebar dalam beberapa aspek. Antara lain riset baterai, energi terbarukan, Internet of Thing (IoT), autonomus rail rapid transit serta tema riset lainnya. Terlebih, ada skema kerja sama riset bersama antara PT INKA dengan beberapa perguruan tinggi, melalui pendanaan dari LPDP dan Kedai Reka Ditjen Dikti Kemendikbudristek. Sehingga pihaknya juga menawarkan kerjasama kepada Unej sebagai bagian dari perguruan tinggi di Indonesia.

Rektor Unej, Iwan Taruna, menyambut baik tawaran tersebut. Inisiatif PT INKA mengajak perguruan tinggi bekerja sama, sudah selaras dengan kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang dijalankan Ditjen Dikti Kemendikbudristek. Pihaknya juga merasa bangga dan terhormat dipilih PT INKA sebagai salah satu BUMN strategis di Indonesia untuk bekerja sama.

Iwan ingin kesempatan itu benar-benar dimanfaatkan oleh dosen dan mahasiswa Unej. Ia juga berharap, skema kerja sama yang terbuka untuk segera ditindaklanjuti. Di antaranya pada skema riset bersama dan kesempatan magang bagi dosen dan mahasiswa.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B