PT KAI DAOP 9 JEMBER MEMONITORING PERUBAHAN PEDULI LINDUNGI KE SATUSEHAT MOBILE

PT KAI DAOP 9 JEMBER MEMONITORING PERUBAHAN PEDULI LINDUNGI KE SATUSEHAT MOBILE

PT KAI DAOP 9 JEMBER MEMONITORING PERUBAHAN PEDULI LINDUNGI KE SATUSEHAT MOBILE

Sehubungan dengan perubahan aplikasi PeduliLindungi menjadi SatuSehat Mobile per 1 Maret 2023, PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengimbau para pelanggan untuk dapat menunjukkan dokumen vaksin saat melakukan boarding. Dokumen vaksin tersebut dapat berupa soft copy yang ditunjukkan di handphone ataupun dokumen fisik.

Manager Humas PT KAI Daop 9 Jember, M. Zaki Asjari mengatakan, untuk sementara waktu pelanggan diimbau membawa dokumen vaksin sebagai antisipasi jika validasi status vaksin pelanggan saat boarding mengalami gangguan dalam menampilkan status vaksin. Hal ini terkait adanya proses migrasi aplikasi PeduliLindungi ke SatuSehat Mobile.

KAI akan terus berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan sebagai pihak yang mengelola aplikasi SatuSehat Mobile. Apabila proses migrasi telah selesai semua dan integrasi dengan sistem boarding sudah normal seperti semula, Zaki mengatakan, pihaknya akan segera menyampaikan kepada masyarakat.

Namun, pihaknya masih mencoba melakukan monitoring terhadap pergantian tersebut. Sehingga jika dirasa sudah tidak ada masalah maka masyarakat diharapkan dapat menggunakan aplikasi SatuSehat Mobile sebagai pengganti Peduli Lindungi. (raf)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B