RAKER DENGAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN, KOMISI IV MINTA EKSPOR BENIH LOBSTER DIHENTIKAN

RAKER DENGAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN, KOMISI IV MINTA EKSPOR BENIH LOBSTER DIHENTIKAN

RAKER DENGAN MENTERI KELAUTAN DAN PERIKANAN, KOMISI IV MINTA EKSPOR BENIH LOBSTER DIHENTIKAN

Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Wahyu Sakti Trenggono, Rabu (27/1/2021) melaksanakan rapat kerja (raker) perdana dengan Komisi IV DPR RI. Sejumlah Anggota Komisi IV menyoroti berbagai isu yang berkembang di sektor kelautan dan perikanan.

Terkait refocusing dan realokasi anggaran, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melakukan penghematan anggaran sebesar Rp 157,665 miliar. Sehingga total pagu anggaran KKP sebesar Rp 6,494 triliun.  Anggota komisi IV DPR RI, Julie S. Laiskodat menyampaikan, KKP harus mengutamakan kegiatan yang berdampak pada Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), sehingga penghematan anggaran bukan dilakukan pada program padat karya. Selain itu, pihaknya berharap, dalam kegiatan ekspor benih lobster, KKP tidak terjebak pada keuntungan jangka pendek. Serta penghentian sementara pada November 2020 lalu, harus diberlakukan dengan tegas.

Sementara itu, Salim fakhry dari Fraksi Golkar menyampaikan, aspirasi tentang penggunaan cantrang sebagai alat tangkap ikan, perlu dilakukan peninjauan ulang. Sementara pihaknya juga berharap agar ekspor benih lobster dihentikan sementara, sampai ada kajian lebih lanjut.

Hal senada diungkapkan Anggota Komisi IV dari Fraksi Gerindra, T. A. Khalid. Pihaknya ingin ekspor benih lobster dihentikan dan jangan ada pelanggaran aturan. Perlu juga dilakukan kajian yan lebih mendalam terkait dengan ekspor benih lobster tersebut.

Sebelumnya, pada 23 Desember 2020, Wahyu Sakti Trenggono ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo untuk menggantikan Edhy Prabowo sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan. Sejak itu, KKP memiliki nahkoda baru dan diharapkan mampu meningkatkan kinerjanya.(frs)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B