RENCANA ASESMEN GAGAL, KELUARGA 2 ABK DI JENGGAWAH TOLAK BAWA KE RS

RENCANA ASESMEN GAGAL, KELUARGA 2 ABK DI JENGGAWAH TOLAK BAWA KE RS

RENCANA ASESMEN GAGAL, KELUARGA 2 ABK DI JENGGAWAH TOLAK BAWA KE RS

Rencana Dokter Spesial Bedah RS dr. Soebandi Jember, Samsul Huda, Sp. B., untuk melakukan asesmen terhadap 2 Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di Kecamatan Jenggawah gagal. Semula dijadwalkan kakak beradik ABK, Rusdi (18) dan Rosidi (11) akan diasesmen pada Kamis (25/11/2021) di RS dr. Soebandi. Namun, rencana itu tak jadi dilakukan karena pihak keluarga tidak berkenan.

Menurut Ayah kedua ABK, Sayedi, pihak RS belum memberi tahu secara rinci terkait penyakit yang sebenarnya dialami kedua anaknya. Ia menganggap kedua anaknya selama ini dalam kondisi sehat, serta dapat berkomunikasi dengan keluarga.

Sayedi menceritakan, sebelumnya juga pernah ada dokter yang bermaksud melakukan pengobatan pada kedua anaknya secara gratis. Saat itu kedua anaknya dibawa ke rumah sakit. Kemudian dokter berencana mengambil tindakan operasi di bagian kepala. Pihaknya pun menolak anjuran dokter tersebut. Tim medis pada saat itu juga tidak mampu mengendalikan kondisi anaknya yang terus memberontak.

Saudara sekaligus tetangga kedua ABK, Sri Wahyuningsih, juga mengatakan bahwa kondisi anak-anak itu memang seperti yang diberitakan media. Rusdi selalu marah setiap ada orang yang datang, meskipun itu adalah keluarganya. Sementara Rosidi mengalami lumpuh dan tidak dapat melihat. Kedua ABK itu pun harus dibantu saat makan. Warga sekitar telah memahami kondisi Rusdi dan Rosidi.(ian)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B