TARGET PARTISIPASI PILKADA MENINGKAT, BAWASLU SOROTI PENGURANGAN JUMLAH TPS

TARGET PARTISIPASI PILKADA MENINGKAT, BAWASLU SOROTI PENGURANGAN JUMLAH TPS

TARGET PARTISIPASI PILKADA MENINGKAT, BAWASLU SOROTI PENGURANGAN JUMLAH TPS

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Jember menyoroti pengurangan signifikan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pilkada 2024. Dikhawatirkan berkurangnya jumlah TPS ini akan mempengaruhi tingkat partisipasi masyarakat.

Ketua Bawaslu Kabupaten Jember, Sanda Aditya Pradana, Kamis (11/7/24) mengatakan, berdasarkan pada Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih, untuk Pilkada nanti hanya ada 3.990 TPS. Jumlah ini Jauh lebih sedikit dibanding pemilihan bupati dan wakil bupati 2020 silam, yakni 4.700 TPS. Bawaslu akan segera berkoordinasi dengan KPU tentang adanya pengurangan yang sangat signifikan.

Menurut Sanda, KPU masih bisa menambahkan jumlah TPS setelah proses Coklit selesai. Dengan mempertimbangkan medan atau kondisi geografis, seperti daerah pegunungan atau yang jaraknya terlalu jauh, untuk meningkatkan partisipasi dapat dilakukan dengan menambah jumlah TPS. Untuk jumlahnya paling tidak sama dengan Pilkada empat tahun lalu.

Sanda menyebut, Bawaslu mendapatkan laporan tentang satu dusun di Kabupaten Jember yang tidak ada TPS sama sekali. Hal itu, yang dikhawatirkan menjadi penyebab terjadinya penurunan partisipasi masyarakat.

Menurutnya, jarak tempuh antara rumah dengan TPS bisa berpengaruh. Misalnya untuk jarak satu kilo di kota akan berbeda dengan satu kilo di pegunungan. Belum lagi faktor lain seperti cuaca yang dapat menjadi kendala. Hal itu juga menjadi faktor yang dapat menurunkan tingkat partisipasi masyarakat di daerah tersebut.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B