TRUK BERMUATAN TEBU TERGULING DI GARAHAN, KAPOLSEK SEMPOLAN: 15 KEJADIAN DALAM 2 BULAN TERAKHIR

TRUK BERMUATAN TEBU TERGULING DI GARAHAN, KAPOLSEK SEMPOLAN: 15 KEJADIAN DALAM 2 BULAN TERAKHIR

TRUK BERMUATAN TEBU TERGULING DI GARAHAN, KAPOLSEK SEMPOLAN: 15 KEJADIAN DALAM 2 BULAN TERAKHIR

Truk fuso dengan nopol P 9863 UE terguling pada Selasa (30/8/2022) pukul 05.00 WIB. Truk bermuatan tebu itu terguling di jalan umum Jember - Banyuwangi, Dusun Garahan Jati, Desa Garahan, Kecamatan Silo. Hingga beberapa jam pasca kejadian, truk yang terguling di badan jalan itu belum dievakuasi dan cukup menyebabkan kepadatan arus lalu lintas.

Kapolsek Sempolan, Silo, AKP Suhartanto, kepada K Radio, menjelaskan kronologinya. Kejadian bermula saat truk dikemudikan
pria berinisial K-S-D (40), Warga Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi itu melaju dari arah Mumbulsari Jember menuju ke IGG Glenmore Banyuwangi. Saat di lokasi kejadian, ban belakang sebelah kanan truk mengalami kempes. Pengemudi yang diduga tidak menguasai jalan menikung dan miring, ditambah ban belakang kempes, menyebabkan kendaraan terguling.

Beruntung tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam peristiwa ini. Terkait arus lalu lintas, Tanto menyebut terpantau relatif lancar. Pihaknya menerapkan sistem buka tutup jalan dan terus berlangsung hingga pukul 2 siang. Pihaknya belum bisa segera melakukan evakuasi, karena harus menunggu pihak pengelola tebu mengirimkan kendaraan pengganti.

Saat ditanya terkait kasus serupa dalam 2 bulan terakhir, Tanto mengaku ada 15 truk pembawa barang yang terguling di kawasan gunung Gumitir. Mayoritas truk yang mengalami kecelakaan tunggal itu disebabkan karena kelebihan muatan. Selama ini, pihaknya sebenarnya sering memberikan sosialisasi kepada pelaku usaha truk muatan barang yang melintas di jalur Gumitir. Tapi memang, masih ada saja oknum yang melanggar dan menyebabkan laka lantas. Ia pun mengimbau para pengemudi dapat menyesuaikan kapasitas muatan dengan kondisi kendaraan.(ibl)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B