UNGGUL DI 25 KECAMATAN MUHAMMAD FAWAIT UCAPKAN TERIMAKASIH KEPADA MASYARAKAT

UNGGUL DI 25 KECAMATAN MUHAMMAD FAWAIT UCAPKAN TERIMAKASIH KEPADA MASYARAKAT

UNGGUL DI 25 KECAMATAN MUHAMMAD FAWAIT UCAPKAN TERIMAKASIH KEPADA MASYARAKAT

Berdasarkan penghitungan perolehan suara internal tim pemenang maupun lembaga survei, paslon Fawait-Djoko unggul dari paslon petahana Hendy-Firjaun. 

Fawait-Djoko unggul di 25 kecamatan dengan perolehan 10 persen lebih tinggi. Perbandingan persentase perolehan suara 54 berbanding 46 persen.

Atas hasil tersebut, Gus Fawait sampaikan rasa terima kasih pada masyarakat Jember yang telah mendukungnya. Deklarasi penyampaian rasa terima kasih tersebut dilakukan Rabu (27/11/24) malam di Posko Pemenangan Rumah Cinta.

Gus Fawait mengungkapkan rasa bangga kepada warga Jember. Meski banyak pemberitaan yang tidak tepat, dengan cerdas masyarakat tidak terpengaruh.

Dengan slogan Jember Baru Jember Maju Gus Fawait dalam lima tahun kedepan berjanji akan melakukan lompatan-lompatan Jember menjadi lebih baik. 

Meski pencoblosan telah usai, dirinya meminta kepada masyarakat, pendukung, serta simpatisan untuk turut mengawal suara di berbagai tingkatan. Memastikan keamanan suara tidak dikurangi atau diganggu oleh siapapun.

Meski telah menang, Gus Fawait meminta para pendukung serta simpatisan agar tidak membuat acara yang dapat meresahkan masyarakat lainnya. Bagi Gus Fawait, pendukung 01 juga warga Jember, sehingga tetap harus dirangkul.(thn)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B