Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Jember mencatat terjadinya peningkatan volume sampah yang masuk Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pakusari selama libur lebaran. Tumpukan sampah saat ini menggunung hingga ketinggian mencapai 32 meter.
Koordinator pengelola sampah TPA Pakusari, Muhammad Masbut, Rabu (9/4/25) mengatakan, bila pada hari biasa volume sampah yang masuk ke TPA Pakusari sekitar 198 ton, saat momen lebaran meningkat hingga 204 ton.
Ia menjelaskan peningkatan volume sampah terjadi sejak H-2 lebaran dan berangsur normal setelah berakhirnya libur lebaran. Peningkatan volume sampah tersebut sebagian besar merupakan sampah tidak terpilah yang berasal dari rumah tangga.
Hal ini diperkirakan karena terjadi peningkatan pola konsumsi masyarakat selama masa hari raya lebaran.
Sebagai bentuk antisipasi agar tumpukan sampah tidak longsor, pihaknya mengoperasikan tiga alat berat untuk membentuk terasering dari gunungan sampah.
Diketahui, TPA Pakusari yang berada di atas lahan seluas 6,8 hektar tersebut sudah mengalami over kapasitas. Kondisi saat ini diperkirakan ada sekitar 7,5 juta ton sampah dengan ketinggian 32 meter. Sedangkan daya tampung seharusnya hanya 1 juta ton sampah dengan tinggi tumpukan 4 meter.
Untuk itu, Masbut menghimbau agar masyarakat lebih bijak dalam memilah sampah organik dan anorganik agar tidak semuanya berakhir di TPA Pakusari.(thn)
Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.