WARGA TOLAK TRUK PASIR LINTASI ASPAL BARU DI DUSUN RANGGI - SILO

WARGA TOLAK TRUK PASIR LINTASI ASPAL BARU DI DUSUN RANGGI - SILO

WARGA TOLAK TRUK PASIR LINTASI ASPAL BARU DI DUSUN RANGGI - SILO

Perbaikan infrastruktur jalan menjadi program yang terus dijalankan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember. Tidak hanya di wilayah kota saja, perbaikan tersebut juga menjangkau pelosok. Salah satunya di Dusun Ranggi, Desa Garahan, Kecamatan Silo yang baru diaspal beberapa bulan terkahir. Bahkan, antusiasme warga setempat ditunjukkan dengan cara menolak truk bermuatan berat untuk menjaga jalan yang baru diperbaiki.

Masyarakat sempat melakukan protes ke Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Silo terhadap maraknya truk bermuatan pasir yang sering melintas. Koordinator Pemuda Setempat, Habi Bulloh, mengatakan, warga Garahan telah menantikan sejak lama perbaikan jalan penghubung antara Desa Sidomulyo dan Desa Garahan. Sehingga setelah adanya pengaspalan itu, warga bertekad menjaga dan merawatnya.

Habib menyampaikan, truk yang  sering melintasi di jalan tersebut bertonase besar. Bahkan muatan yang dibawa tiap truk diperkirakan melebihi batas tonase yang ditentukan untuk jalan desa, yakni maksimal 8 ton. Setiap harinya, ada sekitar 30 unit truk yang melintas di jalan tersebut. Pihaknya mengharapkan agar Muspika setempat bisa meninjau lokasi dan memberikan solusi agar jalan yang baru diaspal itu bisa awet.

Adanya aspirasi warga itu diterima bain oleh pihak Muspika Silo yang langsung melakukan pengecekan di lapangan pada Selasa (28/12/2021). Sementara itu, Kapolsek Sempolan, Kecamatan Silo, AKP Suhartanto, membenarkan penyampaian aspirasi dari perwakilan warga Desa Garahan. Pihaknya meminta warga desa setempat tetap kondusif dan menjaga keamanan desanya. Pihaknya akan mencarikan solusi untuk menyelesaikan persoalan tersebut yang bisa diterima oleh kedua belah pihak.(rex)

Copyright © 2024 K Radio Jember 102,9 FM Developed by Sevenlight.ID.

Adonis Music R&B